Minggu, 20 Maret 2011 11:29
Kapanlagi.com - Tampil satu panggung dengan mantan pasangan duetnya, tak membuat Syahrini yang menggandeng gitaris John Paul Ivan, ataupun Anang Hermansyah yang berduet dengan Ashanty dan Aurel, merasa risih. Mereka tetap santai menunjukkan performa terbaik mereka di atas panggung konser Kilau Emas 18 ANTV dalam rangka memperingati HUT ANTV ke-18 yang disiarkan langsung dari Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta pada Jumat (18/03/11).
Syahrini yang tampil lebih dulu dengan John Paul Ivan membawakan lagu Aku Tak Biasa, sedangkan Anang dan Ashanty tampil membawakan lagu Menentukan Hati dengan mesranya. Lalu disusul kejutan dengan hadirnya ibunda dan kakak dari Anang Hermansyah serta putra bungsunya Azriel dari belakang panggung sambil membawa kue ulang tahun bergambar almarhum ayahanda Anang yang dihiasi dengan lilin menyala berangka 42, menandai genap usianya yang jatuh bersamaan dengan hari jadi ANTV. Tepat ketika Anang, Aurel, dan Ashanty menyanyikan lagu Tanpa Bintang.
Tak hanya penampilan mereka saja yang seru, dengan set panggung yang luas dengan format center stage, penonton bisa menyaksikan penampilan artis papan atas lainnya seperti Kotak, D'masiv, The Changcuters, Armada, Indah Dewi Pertiwi, Ridho Rhoma, Wali, Armada, Lyla, Julia Perez, 3 Macan, D'Bagindas, Bondan & Fade 2 Black, dan Melinda dari segala penjuru. Tata cahaya yang megah, membuat para artis yang tampil dalam konser Kilau Emas 18 ANTV seperti bermandikan cahaya.
Pemandangan segar dan baru menjadi suguhan tatkala Vicky Shu berduet dengan para personel ST12 yang merupakan hologram dengan teknik multimedia memukau, seolah-olah para personel ST12 memang bermain di atas panggung. Grup band Geisha tampil atraktif dengan bernyanyinya Momo sang vokalis dengan iringan piano yang dimainkan personil lainnya seraya 'terbang' di antara lighting biru menggunakan sling, seperti berada di angkasa raya. Tepat pukul 00.30 WIB dini hari konser yang megah itupun berakhir dengan decak kagum.� (kpl/bbm/dka)
View the Original article
0 comments
Post a Comment